Mengenal Cucak Ijo Sumatra

Semua Macam Jenis Burung Cucak Ijo Lengkap dengan Gambar, Mengenal Ciri-ciri Cucak Ijo Sumatra dengan Lebih Mudah, Perbedaan Cucak Ijo Kalimantan dengan Cucak Ijo Sumatra

Cucak Ijo Sumatra - Burung cucak ijo atau cucak hijau di Indonesia sudah tak diragukan lagi kepopulerannya, burung cucak ijo di Indonesia penyebarannya cukup luas, yaitu di pulau Jawa, Sumatra, Bali dan Kalimantan. Ada beragam jenis burung cucak ijo yang patut untuk anda ketahui, yang mana sebelumnya kami sudah membahasa tentang Mengenal Cucak Ijo Kalimantan, cucak ijo banyuwangi dan juga cucak ijo mini.

Seperti yang sudah pernah SUPER GACOR INDRAMAYU bahas, dari sekian banyak jenis burung cucak ijo, tentunya masing-masing jenis memiliki karakter serta ciri-ciri yang berbeda. Dan begitu juga dengan harga jualnya yang juga ikut berbeda, dan umumnya perbedaan harga cucak ijo terletak pada usia dan keunggulan dalam bersuara. (Baca : Daftar Harga Burung Cucak Ijo 2017 Terbaru)

Salah satu jenis burung cucak ijo yang tidak kalah populernya yaitu cucak ijo Sumatra, karena cucak ijo sumatra mempunyai keunikan tersendiri baik dari segi warna atau juga suaranya. Supaya cucak ijo sumatra mampu bersuara bagus nan indah, maka perlu diberikan sebuah perawatan yang super extra dan berkualitas, dan salah satunya yaitu dengan melatihnya seperti cara mendengarkan suara kicau burung masteran. (Baca : Cara Perawatan Cucak Ijo Gacor Ngentrok)

Ukuran tubuh cucak ijo sumatra jauh lebih besar ketimbang cucak ijo mini, dan begitu juga dengan harga jualnya. Harga jual cucak ijo sumatra bisa dibilang cukup murah dari harga jenis cucak ijo yang lainnya. Anda bisa lihat informasi selengkapnya tentang ciri-ciri cucak ijo sumatra yang ada dibawah ini.

Ciri-Ciri Cucak Ijo Sumatra

  • Terdapat warna kuning dibagian atas kepalanya.
  • Ada warna biru mengkilap dibagian pipinya.
  • Postur tubuhnya lebih kecil daripada cucak ijo yang berasal dari Kalimantan dan Jawa Timur.
  • Tubuhnya lebih berisi dan proposional.

Nah, hanya itu yang dapat kami berikan ulasannya tentang Cucak Ijo Sumatra ini. Mudah-mudahan para pecinta cucak ijo mania bisa lebih detil dalam memahami berbagai jenis dan karakter masing-masing burung. Terima kasih banyak...
Mengenal Cucak Ijo Sumatra Mengenal Cucak Ijo Sumatra Reviewed by Erik Priana on Mei 19, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar

Post AD